Sarana Berbagi info, Pengalaman dan ilmu

Berkurban Dengan Cara Sumbangan


Deskripsi Masalah

 Demi untuk menanamkan nilai-nilai keagamaan dan sosial, sebagian lembaga pendidikan memprogramkan qurban tahunan yang dananya dikumpulkan dengan cara sumbangan dari siswa. Hal ini tentunya akan menimbulkan permasalahan dalam hal penentuan (ta’yin) qurban, karena satu sisi hewan yang didapatkan tidak cukup untuk qurban seluruh siswa dan pada sisi yang lain seluruh siswa tentunya menginginkan keutamaan berqurban.

Pertanyaan:
Sahkah berkurban atas nama semua siswa? kalau tidak sah, bolehkah diatasnamakan kepala sekolah sebagai pimpinan di sekolah itu atau diatasnamakan salah satu siswa sebagai pihak penyumbang?

Shalatnya Mantan Penderita Stroke


Deskripsi Masalah


Stroke termasuk penyakit pembuluh darah otak (serebrovaskuler) yang ditandai dengan kematian jaringan otak yang terjadi karena berkurangnya aliran darah dan oksigen ke otak, baik dikarenakan adanya sumbatan, penyempitan, atau pecahnya pembuluh darah. Gejala-gejala di antaranya kelemahan otot, kaku, menurunnya kemampuan mengucap, mendengar dan melihat, daya ingat menurun dan sebagainya. Menurut penelitian medis, dari 500 ribu orang yang terkena stroke, hanya 10-15 % bisa pulih kembali seperti sedia kala, sisanya mengalami cacat seperti penurunan gerakan lengan dan tungkai, kaku, bermasalah dalam berfikir dan mengingat, kesulitan bicara dan sebagainya, seperti yang dialami oleh seorang kyai. Ia pernah stroke yang menyebabkan dirinya kesulitan bicara sehingga tidak dapat melafadzkan huruf hijaiyah dengan sempurna dan tangannya kaku tidak bisa ditapakkan ketika sujud dalam shalatnya. Tetapi ia tetap menjadi imam shalat berjamaah bagi santri-santrinya.

Fatwa Haram Merokok


Deskripsi Masalah

Perdebatan hukum merokok telah berlangsung sejak abad 11 Hijriyah dan selalu berakhir dengan kontroversi. Belakangan ini umat islam Indonesia disibukkan dengan fatwa haram merokok dari beberapa kalangan, baik secara institusi (organisasi) maupun pribadi. Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengeluarkan fatwa keharaman merokok bagi anak-anak, wanita hamil, pengurus MUI, dan di tempat umum, walaupun sebagian pengurusnya secara pribadi ada yang tidak setuju. Kemudian disusul oleh Muhammadiyah melalui Majelis Tarjih dan Tajdid-nya mengeluarkan fatwa yang sama tanpa pengecualian. Keputusan tersebut didasarkan beberapa pertimbangan hukum terutama masalah kesehatan, sosial dan ekonomi. Sedangkan Nahdlatul Ulama (NU) menyikapi hukum rokok tetap pada keputusan semula dan tidak perlu meninjau ulang (I’adatun nadhar), yaitu makruh (hukum asal) karena merokok tidak meyebabkan mudarat langsung, tidak memabukkan apalagi mematikan seperti yang disampaikan oleh Ketua dan Sekretaris Komisi Bahtsul Masail Muktamar NU ke-32 Maret 2010 di Makasar.

Surat berisi ayat al-Qur’an dan As’ma’ al-A’dham

Deskripsi Masalah

Dalam pembuatan surat, baik surat resmi maupun pribadi harus memuat beberapa bagian penting di antaranya tanggal, nama dan alamat tujuan, salam pembuka, isi, salam penutup dan sebagainya. Untuk menambah keindahan atau kemulyaan biasanya surat disisipi beberapa kalimat/lafadz seperti basmalah, kutipan ayat al-Qur’an, Hadits atau terjamahannya, penyebutan asma Allah, nabi. Pembuatan surat yang memerlukan beberapa ketentuan tersebut ternyata kebanyakan tidak mendapat perlakuan layak oleh penerima surat, terutama surat undangan. Biasanya orang setelah membaca surat undangan disia-siakan, dibuat bungkusan, bahkan di buang ke tempat sampah.


Mendo’akan Pahlawan Non Muslim

Deskripsi Masalah

Untuk mengenang jasa para pahlawan kemerdekaan, dalam upacara atau acara kedinasan biasanya ada acara mengheningkan cipta yang diisi dengan do’a atau bacaan Fatihah yang dihadiahkan kepada mereka, sedangkan para pahlawan kemerdekaan itu tidak semuanya beragama islam.

Pertanyaan:
a.        Bagaimana hukumnya berdo’a atau mengirimkan Fatihah kepada mereka tanpa mengecualikan pahlawan yang non muslim?

Jawaban :

Mengubah Sighat/Lafadz Do’a Yang Ma’tsur

Deskripsi Masalah

Sering kita dengar beberapa do’a yang dibaca seseorang dengan mengutip ayat al-Qur’an, do’a yang warid dari Rasulullah atau do’a yang disusun oleh para ulama yang sebagian lafadz atau shighat-nya dirubah, contoh
 sedangkan redaksi ayatnya dalam Surah al-Israa’ : 24 adalahرب اغفر لنا ولوالدينا وارحمهما كما ربيانا صغيرا/صغارا      
وقل رب ارحمهما كما ربيانى صغيرا  (الاسراء: 24)
Back To Top